Mungkin orang-orang zaman dahulu dan sekarang udah pada tahu tentang situs yang menyimpan history cuplikan suatu website. Mungkin hal itu keterbalikan dengan saya, saya ternyata baru tahu bahwa ada situs yang menyimpan history suatu website. Mungkin bahasa kerenya bisa disebut Internet Archieve(IA).
Berdasarkan informasi yang saya dapatkan, Internet Archieve(IA) ini melakukan cuplikan berupa snapshots dari suatu situs dengan cara menggunakan teknik crawl dari informasi robot.txt di suatu situs tersebut. Sehingga hanya situs-situs yang mempunyai robot.txt saja yang bakalan di snapshot oleh IA ini.
Dengan menggunakan IA ini kita dapat mendapatkan banyak informasi sebenarnya dari suatu situs. Salah satu contohnya misalnya, pada suatu situs dulunya ada salah satu halaman yang memberikan informasi berupa contact persons anggota-anggotanya. nah pada akhir-akhir ini ternyata halaman tersbut sudah dihilangkan oleh adminya. maka dengan menggunakan aplikasi ini kita dapat mengetahui informasi yang dulu pernah diberikan oleh publik. Mungkin untuk kasus lain yang menarik misalnya tentang situs yang sudah dideface. nah misalnya kita ingin tahu, tampilan yang sebelum di deface itu seperti apa. nah dengan inilah kita dapat menemukan jawabanya.
untuk mencoba-coba aplikasi ini, mungkin link salah satu ini masih bisa digunakan. Silahkan untuk dicoba http://wayback.archive.org/web/
History Cuplikan Situs web
Posted by
Miftachul Tri Prastyo Utomo
on Kamis, 09 Juni 2011
Labels:
keamanan jaringan
0 comments:
Posting Komentar